Selasa, 25 Mei 2010

conditional sentence

Conditional sentence adalah Kalimat Pengandaian. Kemarin kita udah belajar tentang Conditional Sentence type 1. Masih inget ya kapan kita menggunakan Conditional sentence type 1 ini? Yap, Conditional sentence type 1 ini kita gunakan jika kalimat pengandaian kita masih bisa terlaksana.


Misalnya
Jika besuk tidak hujan, kita akan pergi ke kebun binatang.

(If it doesn't rain tomorrow, we will go to the zoo)

Nah, dalam contoh diatas kalimat pengandaian tersebut masih ada kesempatan untuk terjadi, jadi kita gunakan Conditional Sentence type 1. Nah, sekarang, untuk apakah kita gunakan Conditional Sentence type 2? Ok, mari kita pelajari.

Conditional sentence type 2 kita gunakan jika pengandaian kita tidak mungkin terjadi / berlawanan dengan kenyataan pada masa sekarang atau masa depan. Ok, coba kita lihat contoh berikut :

Jika aku adalah kamu, akau akan pergi ke pesta itu.

(If I were you, I would go to the party.)

Mengapa dalam contoh diatas kita memakai Conditional type ke 2? Yap, betul. Karena kalimat pengandaian kita tidak mungkin terjadi. Kita tidak mungkin menjadi orang lain seperti yang diandaiakan diatas, karena itulah kita menggunakan onditional sentence type 2. Jadi misalnya kita mendengar ada orang mengucapkan kalimat seperti ini :

If I worked in that big company, I would have a lot of money.

Kalimat diatas menggunakan CONDITIONAL SENTENCE TYPE 2. Sehingga kita tahu bahwa orang itu hanya berandai andai namun pada kenyataanya orang tersebut tidak bekerja di perusahaan besar tersebut. Struktur / pola Conditional Sentence type 2 ini :

IF CLAUSE ( IF+ SIMPLE PAST), RESULT CLAUSE (S+WOULD +V1)

If I worked here, I would work very hard.

Dalam bentuk diatas, IF CLAUSE ada di awal kalimat. Untuk kondisi seperti itu, kita memberikan KOMA setelah IF CLAUSE. Selain struktur diatas, Result Clause juga bisa berada di depan. Jika RESULT CLAUSE ada di depan, kita tidak menambahkan KOMA di belakang RESULT CLAUSE. Lihat contoh berikut

RESULT CLAUSE (S+WOULD + V1) IF CLAUSE (IF + SIMPLE PAST)

I would work very hard if I worked here.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More